donderdag 15 januari 2015

Smartphone Ini Diklaim Bertahan Satu Bulan Lebih

Lenovo dikabarkan sedang merancang smartphone terbaru, yang diklaim mampu bertahan hidup hingga 46 hari dalam keadaan standby mode (waktu siaga).
Smartphone Ini Diklaim Bertahan Satu Bulan Lebih
Dilansir dari Ubergizmo, Selasa (23/12/2014), perusahaan asal China tersebut menamakan ponsel pintar ini Lenovo P70t. Kabarnya, akan menggunakan teknologi yang meminimalisir penggunaan baterai boros.

Buat para pengguna ponsel yang selalu membawa Power Bank sebagai nyawa kedua ketika mereka bepergian, kini tidak perlu khawatir lagi. Pasalnya, produsen dari Negeri Tirai Bambu tersebut menghadirkan ponsel pintar yang mampu bertahan lama.

Handset ini diperkiraan akan dirilis ke publik dalam waktu dekat sekitar awal 2015. Secara spesifikasi pun tidak kalah, ponsel ini memiliki layar 5 inci dengan resolusi (720 x 1.280), memiliki kamera 13MP di bagian belakang, depannya 5MP, secara dimensi (142mm x 71.8mm x 8.9mm).

Sedangkan untuk dapur pacunya, Lenovo P70t ini sudah tersemat Chipset MediaTek 64-bit berkonektivitas LTE, RAM 1GB, memori internal 8GB, dan tersedia slot microSD untuk memperluas memorinya.

Geen opmerkingen:

Een reactie posten